Cara Membuat Kabel LAN Stright
Konfigurasi kabel straight ini didesain untuk menghubungkan perangkat yang berbeda. Berbeda dengan Cross, urutan warna pada kedua ujung kabel sama. Pada kabel straight, pin 1 di salah satu ujung kabel terhubung ke pin 1 pada ujung lainnya, pin 2 terhubung ke pin 2 di ujung lainnya, dan seterusnya.
Fungsi Kabel Stright
1. Menghubungkan komputer dengan Switch
2. Menghubungkan Komputer ke port LAN modem/DSL
3. Menghubungkan port WAN router ke port LAN Modem/DSL
4. Menghubungkan LAN ke port Uplink pada Switch
5. Menghubungkan 2 Hub/Switch
Susunan Urutan Kabel Stright
Langkah-langkah
1. Memotong Kabel UTP
Potong ujung kabel, kira-kira panjanganya 1.5 cm .
2. Merapikan urutan kabel
Kebel UTP terdiri dari 8 kabel didalamnya, rapikan sesuai dengan urutan kabel pada ujung A (ujung 1), setelah kabel sesuai dengan urutannya, kemudian rapikan sampai kabel terlihat rapi dan lurus, seperti gambar diatas.
3. Memasukkan Kabel ke konektor RJ45
setelah kabel dirasa lurus dan rapi, masukan kabel UTP kedalam konektor RJ45 dengan menekannya hingga masuk kedalam, sampai kabel utamanya masuk kedalam.
Silahkan ulangi langkah-langkah diatas untuk pengaturan ujung kabel B (ujung kedua).
0Reviews
Post a Comment